Inilah Alasan Kenapa Struktur Teks Sangat Penting Untuk SEO

Inilah Alasan Kenapa Struktur Teks Sangat Penting Untuk SEO

Struktur teks di dalam sebuah situs web sangatlah penting untuk SEO. Jika konten yang Anda tulis terstruktur dan jelas, peluang untuk mendapatkan peringkat yang lebih baik di Google akan lebih tinggi.

Dalam postingan ini, saya akan menjelaskan kepada Anda mengapa struktur teks sangat penting untuk SEO di website Anda.

Bagaimana orang melihat struktur tulisan Anda?

Tak sedikit orang, termasuk saya sendiri.

Sebelum membaca sebuah konten atau artikel di berbagai media online biasanya akan melihat struktur teksnya terlebih dahulu secara keseluruhan.

Setelah itu jika memang enak dilihat biasanya akan mulai membaca dari atas bahkan hingga akhir artikel.

Kadang sebagian orang juga membaca hanya beberapa poin penting saja misalnya subjudul dan poin-poin yang ada dalam artikel tersebut.

Baca juga: Meningkatkan Struktur URL Situs

Bagaimana cara Google memindai struktur tulisan Anda?

Hampir sama seperti orang melihat struktur tulisan Anda namun dengan cara tertentu.

Saya akan memberi Anda tiga contoh bagaimana Google menggunakan struktur teks untuk menentukan peringkat sebuah halaman website.
  1. Google mendefinisikan dalam beberapa patennya, memberi perangkat sinyal seperti kedekatan semantik. Semantik yang artinya mempelajari arti/makna yang terkandung pada suatu bahasa, kode, atau jenis representasi lain. Jadi, kedekatan semantik ini mengacu pada kedekatan kata-kata yang terkait dalam sebuah teks. Untuk dapat memahai kedekatan semantik kata, struktur teks Anda harus jelas.
  2. Dalam paten Google lainnya, Google menjelaskan secara jelas tentang judul. Judul yang mengandung kata kunci tertentu sangat penting untuk topik pada sebuah artikel.
  3. Dengan pembaruan Hummingbird, Google menjadi jauh lebih baik dalam mengenali sinomin kata.

Masih ada banyak paten yang mengisyaratkan penggunaan struktur teks untuk memahami sebuah artikel atau konten.

Seiring bejalannya waktu, Google menjadi jauh lebih baik dalam menganalisis konten. Oleh karenanya, semakin baik Anda menulis konten, semakin mudah bagi Google untuk memahami konten Anda dan oleh karena itu peringkat yang Anda dapatkan akan lebih tinggi.

Menulis artikel dengan struktur yang jelas juga memiliki efek positif pada peringkat penelusuran Google. Teks yang terstruktur dengan baik memiliki rasio pentalan (bounce rate) yang lebih rendah dan memiliki peluang yang lebih tinggi untuk dibagikan kepada berbagai sosial media oleh orang lain. Ini, akan dengan sendirinya meningkatkan peringkat Anda di hasil penelusuran Google.

Tips untuk memperbaiki struktur teks Anda

Jika Anda ingin memperbaiki struktur teks Anda, maka Anda perlu memperhatikan beberapa poin berikut:
  1. Paragraf pertama dari teks atau tulisan Anda
  2. Judul konten
  3. Kalimat pertama dari setiap paragraf baru

Untuk lebih jelasnya silahkan simak penjelasannya di bawah ini dari ketiga poin di atas:

1. Paragraf Pertama

Anda harus menjelaskan dengan singkat apa isi artikel yang Anda tulis di paragraf pertama. Dalam sebuah tulisan yang di cetak, seperti cerita, novel, atau yang lainnya seorang penulis biasanya memulai dengan semacam teaser atau pembukaan.

Tapi tidak ada waktu untuk itu jika Anda menulis untuk web, Anda hanya memiliki waktu beberapa detik untuk menarik perhatian pembaca pada paragraf pertama.

Jadi, pastikan paragraf pertama memberi tahu pesan utama dari postingan Anda. Dengan begitu, Anda mempermudah pembaca untuk mencari tahu apa isi dari postingan atau artikel yang Anda tulis.

Anda juga harus memberi tahu Google tetang apa isi yang terkandung dalam konten yang Anda buat dengan menempatkan kata kunci yang Anda fokuskan di paragraf pertama.

2. Judul (Heading)

Judul harus menarik dan harus jelas menyatakan isi paragraf di bawahnya. Seperti yang sudah saya katakan di atas, sebagian orang mungkin hanya akan fokus kepada judul atau poin-poin yang ada pada konten Anda.

Oleh karena itu, buatlah sebuah judul yang menarik dan sesuai dengan penjelasan yang ada di bawahnya.

Saya menyarankan Anda agar menempatkan judul atau heading di atas setiap paragraf yang panjang.

Baca juga: Membuat Judul Laman Yang Unik

3. Kalimat Pertama di Setiap Paragraf

Ada beberapa tipe orang dengan gaya penulisan yang berbeda-beda.

Ada yang menulis satu paragraf yang terdiri dari 1 - 25 kata saja, ada yang di atas 50 kata setiap paragraf dan mungkin ada juga yang menulis hingga 100 kata dalam setiap paragraf.

Hal ini tergantung masing-masing orang, namun saya sendiri lebih suka menulis di bawah 50 kata untuk setiap paragraf, atau hanya sekitar 2 atau 3 kalimat saja.

Jika Anda tipe orang yang menulis banyak kata untuk setiap paragraf lebih baik perhatikan kata kunci pada kalimat utama.

Sedangkan jika Anda memiliki tipe penulisan yang lebih singkat, Anda bisa menyimpan kata kunci pada paragraf ke dua atau pada kalimat kedua.

Namun poin yang paling utama yaitu meletakkan kata kunci pada paragraf pertama dari seluruh isi konten yang Anda buat.

Kesimpulan

Pastikan kalimat pertama paragraf memiliki pesan penting dari setiap paragraf yang ada di bawahnya.
Karena, setiap orang cenderung membaca kalimat pertama dari setiap paragraf baru saat mereka melihat konten atau artikel Anda.

Kalimat atau paragraf lainnya bisa berisi penjelasan untuk menguraikan apa yang ada pada kalimat inti atau kalimat pertama yang ada di paragraf utama.

Kemungkinan Google akan lebih memberi perhatian ekstra pada kalimat-kalimat tersebut untuk menentukan topik teks yang Anda buat.

Jika Anda menulis artikel yang terstruktur dengan baik dan tetap fokus terhadap topik yang Anda bahas dengan kata kunci yang tertarget maka akan secara alami peringkat situs Anda akan meningkat secara berkala.
Ficri Pebriyana Blogger yang jarang nulis artikel :D

Belum ada Komentar untuk "Inilah Alasan Kenapa Struktur Teks Sangat Penting Untuk SEO"

Posting Komentar

Jika ada yang masih kurang jelas, silahkan untuk bertanya pada kolom komentar di bawah ini atau dengan menghubungi kami di halaman kontak.

1. Centang kotak Notify me untuk mendapatkan notifikasi komentar.
2. Komentar kami moderasi, dan tidak semuanya dipublish.
3. Semua komentar dengan menambahkan link akan dihapus dan tidak akan dipublikasikan.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel